Saturday, December 13, 2014

Tempat Wisata di Bandung yang Wajib di Kunjungi

Selain Puncak, Bandung juga merupakan destinasi wisata akhir pekan favorit bagi warga Jakarta dan sekitarnya. Untuk dapat mencapai kota Bandung, warga Jakarta cukup menggunakan jalan tol saja, sehingga sangat mudah mengakses kota yang berada di daerah pegunungan ini. Bagi warga Jakarta yang tidak mempunyai kendaraan, tidak perlu kuatir karena banyak sekali jasa travel yang menyediakan transportasi dari Jakarta ke Bandung.

Selain kemudahan aksesnya, Bandung juga memiliki banyak tempat wisata menarik sehingga ramai dikunjungi wisatawan yang berdomisili di sekitar Bandung. Apa saja tempat wisata di Bandung yang wajib dikunjungi? Berikut adalah tempat wisata di Bandung yang wajib dikunjungi:


Kawah Putih Ciwidey


Tempat wisata di Bandung yang satu ini menyuguhkan Anda panorama alam yang sangat memikat, air danau berwarna putih kehijauan terlihat kontras dengan batu kapur putih yang mengitari danau.

Di sebelah utara danau, berdiri tegak tebing batu kapur berwarna kelabu yang ditumbuhi lumut dan berbagai tumbuhan lainnya. Kawah Putih adalah salah satu yang favorit di Bandung, banyak wisatawan ingin menikmati keindahan alam yang ada di sana.

Kawah Putih terletak di Rancabali, berjarak sekitar 44 km dari kota Bandung. Untuk dapat masuk ke tempat wisata Bandung ini, Anda harus membayar tiket masuk Kawah Putih sebesar Rp 15 ribu per orang. Jika Anda membawa kendaraan roda empat, akan dikenai tarif parkir sebesar Rp 15 ribu per mobil.

Monday, December 8, 2014

Daerah Wisata di Yogyakarta Paling Terkenal

Sejumlah tempat wisata di Jogja adalah destinasi favorit yang ada dalam daftar  tempat wisata di Indonesia, terkenal di kalangan domestik hingga para turis mancanegara. Jogja adalah daerah wisata dengan pelbagai keunikan dan kekayaan budaya yang mempesona. Selain itu, wilayah yang dipimpin oleh seorang sultan tersebut juga memiliki keindahan alam yang memikat serta kehidupan masyarakat lokal yang unik.

Di Jogja, Anda dapat menjumpai dua landmark yang telah dinyatakan UNESCO sebagai warisan kebudayaan dunia, yakni Borobudur dan Prambanan. Candi Borobudur adalah salah satu keajaiban dunia. Sementara Candi Prambanan adalah candi Hindu termegah yang ada di Indonesia, merupakan yang terbesar pula di kawasan Asia Tenggara.

Pesona tempat wisata di Jogja bahkan dapat Anda temui dengan pengalaman wisata belanja dan mencicipi aneka kuliner Jogja yang memikat. Membeli beberapa oleh-oleh khas Jogja adalah salah satu kegiatan yang lazim dilakukan wisatawan yang pernah menginjakkan kaki di kota yang disebut juga sebagai Kota Pelajar ini. Statistik kepariwisataan Jogja membuktikan bahwa pertumbuhan kunjungan wisata ke Jogja mengalami pertumbuhan rata-rata setiap tahun sebesar 5.8% sepanjang 2005 – 2012. Kunjungan wisata Jogja di tahun 2012 mencatatkan angka 3.4 juta turis domestik dan 148 ribu turis mancanegara.


Tempat Wisata Di Yogyakarta

Berikut ini adalah sejumlah tempat wisata di Jogja yang paling terkenal dan merupakan destinasi wisata Jogja yang menarik untuk dikunjungi.


Candi Borobudur


Borobudur adalah candi Buddha yang terletak di daerah Magelang, Jawa Tengah. Lokasi candi Borobudur ini kurang lebih berada di 40 km di sebelah barat laut kota Jogja. Candi berbentuk stupa ini didirikan oleh para penganut agama Buddha Mahayana sekitar tahun 800-an Masehi pada masa pemerintahan Wangsa Syailendra.

Saturday, November 29, 2014

Kolam Renang Paling Indah, Aneh dan Membuat Anda Terkagum di Seluruh Dunia

Kolam renang adalah tempat dimana kita bisa melakukan kegiatan air, mulai dari umum sampai pribadi memiliki perbedaan masing-masing, mulai dari bentuk, fasilitas sampai kenyamanan dan layanan yang sangat memanjakan. dibawah ini adalah kumpulan kolam renang terindah, yang paling cantik, aneh, serta membuat kamu kagum dan ingin berada disana.

Four Seasons Resort, Wailea - Amerika Serikat


Kolam renang cantik ini tidak hanya menyajikan pemandangan yang memukau namun juga memiliki fasilitas kelas elit dimana ia juga memiliki sound sistem bawah air, layanan bar yang pasti akan memanjakan si pengunjung.

Sunday, November 23, 2014

Hotel Unik yang Menarik Perhatian Traveller di Dunia


Hotel-hotel ini menawarkan pengalaman unik. Dari yang memberikan sensasi tidur di dalam goa, hingga di awan. Berikut ini 8 hotel unik di dunia.

See and Said WoW - Hotel-hotel ini menawarkan pengalaman unik. Dari yang memberikan sensasi tidur di dalam goa, hingga di awan. Berikut ini 8 hotel unik dari berbagai negara di dunia.

- Cave House Hotel



Di Turki kini hotel yang berada di perbukitan batu kapur jadi Tren. Salah satunya seperti Aydinli Cave House Hotel yang dibuka sejak tahun 2008.  Ruangan hotel berada didalam goa batu kapur. Bagaikan tinggal di dalam rumah Flin Stone.

Saturday, November 22, 2014

5 Kamar Hotel dengan Harga Paling WoW

Hotel President Wilson, Geneva - Switzerland




Royal Penthouse Suite, Hotel President Wilson di Jenewa, Swiss dengan harga kamar 65 ribu USD atau sekitar 650 juta rupiah permalam. Kamar hotel ini menawarkan pemandangan luar biasa yakni Danau Jenewa dan Gunung Mont Blanc. Royal Penthouse Suite dilengkapi dengan 12 kamar, termasuk ruang piano, pusat kebugaran dan ruang biliar. Dengan pintu dan jendela anti peluru, kamar suite ini adalah salah satu tempat paling aman untuk orang yang butuh privasi tinggi.


The Raj Palace, Jaipur - INDIA



Presidential Suite, Raj Palace di Jaipur, India dengan harga permalam 45 ribu USD atau sekitar 450 juta rupiah. Raj Palace adalah kediaman mantan Maharaja dan diakui memiliki keunikan, kemuliaan dan pesona. Presidential Suite adalah salah satu yang terbesar dan luas di seluruh Asia dengan luas 1.500 meter persegi. Dinding kamar suite ini dihiasi dengan daun emas, mebel ukir dengan emas dan perak, teras pribadi terbuka, perpustakaan, kolam renang di puncak gedung yang menawarkan pemandangan panorama Kota Jaipur.


Atlantis Palm - Dubai




Royal Bridge Suite, Atlantis Palm di Dubai harga kamar ini pemalam 43 ribu USD atau sekitar 430 juta rupiah. Atlantis Palm merupakan sebuah resor yang terletak di Palm Jumeirah, pulau buatan hasil reklamasi di Dubai. Royal Bridge Suite adalah memiliki pemandangan menghadap Palm, Dubai dan Teluk Persia. Untuk mengalami makna kemewahan dan privasi, Royal Bridge Suite adalah satu-satunya pilihan. Kamar dini memiliki pintu dengan lift pribadi, dengan dilayani oleh koki dan pelayan yang siap melayani tamu di kamar tersebut, sehingga tamu yang menginap di kamar tersebut merasa nyaman dan dilayani dengan baik. Suite ini dihiasi ornamen yang mengagumkan dengan 3 kamar tidur yang luas, ruang tamu besar, ruang makan, dan dua teras terpisah.


Four Seasons Hotel, New York - USA





Ty Warner Penthouse, Four Seasons Hotel di New York, Amerika Serikat. Ty Warner Penthouse Suite Four Seasons hotel di New York akan membuat Anda berkata wow. Harga kamar ini 41.836 USD atau sekitar 418 juta rupiah per malam. Kamar ini memiliki dinding ruang tamu yang dihiasi dengan mutiara dan tempat tidur yang ditata dengan sutra Thai yang berisi benang emas tenunan 22 karat. Tamu yang menginap dikamar ini akan dijemput atau diantar oleh supir menggunakan Rolls Royce atau Mercedes Maybach, 24 jam butler, perawatan spa dan makan malam di L'Atelier de Joel Robuchon. Kemewahan yang disediakan di suite ini seolah-olah seperti seorang raja atau Sheikh. Ruangan ini terletak di lantai 52 hotel tersebut dengan empat balkon terpisah yang memberikan pandangan kota Manhattan yang sangat menawan.


Palm Casino Resort, Las Vegas - USA



Hugh Hefner Sky Villa, Palm Casino Resort di Las Vegas Amerika Serikat. Kamar ini merupakan salah satu kamar suite hotel paling mahal di dunia, di mana harga kamar untuk menginap semalam 35.487 USD atau sekitar 344 juta rupiah. Gugatan ini dihiasi dengan tempat tidur berputar di bawah langit-langit cermin dan kolam renang indoor dicap dengan logo Bunny, menghadap cantik Vegas Strip. Perawatan spa, gym pribadi, ruang poker, ruang terbuka di luar ruangan yang dapat menampung sekitar 250 tamu dan pelayan, adalah beberapa dari penawaran eksklusif Anda bisa mendapatkan bersama dengan ini suite indah.

Thursday, November 20, 2014

Keindahan Alam di Indonesia yang Mempesona di Belahan Dunia

Indonesia adalah negara yang indah. Seluruh orang yang hidup di dalamnya juga pasti tau, tapi tau kah kamu kalo dari ujung timur ke barat Indonesia penuh dengan keindahan alam yang teramat sangat. Seluruh keindahan itu tidak hanya memukau kita tetapi juga orang-orang dari penjuru dunia.

Ini dia keindahan alam Indonesia yang mendunia: 

Kepulauan Raja Ampat, Papua



Wednesday, November 12, 2014

Dalian Castle Hotel di China yang Sangat Mempesona


Sebuah hotel mewah seperti istana telah dibuka di Dalian, Liaoning Peninsula, Cina. Hotel istana yang diberi nama dengan The Hotel Castle ini berada di puncak gunung Wanxia, dan menawarkan keindahan laut Xinghai dan laut Yellow.